Berita

Tanam Bibit Pohon, Rektor Berharap Pohon Bertambah

INDRALAYA, GELORASRIWIJAYA.CO – Pembukaan lahan di sekitar masjid Al-Ghazali Unsri Indralaya ternyata untuk menanam bibit pohon. Penanaman dilakukan oleh Rektor Unsri beserta beberapa jajaran akademik Unsri pada Jumat, (6/4).

Usai shalat subuh berjamaah, Rektor Universitas Sriwijaya (Unsri) Anis Saggaff, Wakil Rektor 3 Muhammad Zulkarnain, Dekan FMIPA, dan Dekan Pertanian, menanam bibit pohon bersama. Bertempat di lahan terbuka di depan masjid Al-Ghazali kampus Unsri Indralaya. Beberapa pohon yang ditanam yaitu pohon durian, pohon sawo, pohon manga, dan pohon buah lainnya.

Selain itu, agenda ini juga dihadiri perwakilan dari organisasi mahasiswa (ormawa), dan mahasiswa Unsri lainnya. Kemudian hadir pula salah satu pemuka agama dan masyarakat disekitar kampus.

“Bibit pohon tersebut merupakan sumbangan dari beberapa instansi kabupaten dan pemerintah. Ada juga dari alumni Unsri.” Ujar Anis Saggaff.

Ia juga berharap agar nantinya Unsri ini memiliki taman firdaus yang dipenuhi dengan buah-buahan. Sehingga bermanfaat untuk civitas akademika dan juga bisa dinikmati oleh manusia dan hewan.

Muhammad Suparman, salah satu mahasiswa yang mengikuti penanaman pohon tersebut mengapresiasi kegiatan ini. “Penanaman pohon ini dapat memanfaatkan lahan kosong yang ada di Unsri. Harapannya, dapat dimanfaatkan untuk menjadi income bagi Unsri sendiri, dan menjadi go green university,” katanya.

Anis Saggaff masih menunggu partisipasi dari mahasiswa. “Seharusnya mahasiswa tanggap. Bila satu mahasiswa membawa satu pohon, maka dengan jumlah mahasiswa Unsri yang kurang lebih 30.000, kita sudah mempunyai jumlah 30.000 pohon sebanyak itu juga, konsepnya berjamaah. Ditunggu partisipasinya mahasiswa dalam gerakan penghijauan Unsri,” Ujar Anis Saggaff.

 

Penulis : Fury Aura Bahri

Editor : Relia Ariany

Facebook Comments

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!