BeritaNews

Tim PKM-PE Unsri Dapatkan Penghargaan Prestisius pada PIMNAS Ke-33

SUMSEL, GELORASRIWIJAYA.CO – Tim Program Kreativitas Mahasiswa Penelitian (PKM-PE) Universitas Sriwijaya (Unsri) mendapat penghargaan prestisius pada Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) ke-33 pada Sabtu, (28/11).

PKM adalah program yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Pusat Prestasi Nasional (Papresnas) pada setiap tahunnya. Dalam PKM ini memiliki beberapa tahapan, yaitu pengajuan proposal, pendanaan proposal, tahap pengerjaan, Monitoring dan Evaluasi (monev) internal, monev eksternal dan PIMNAS. Jadi, PIMNAS merupakan tahap terakhir pada PKM.

Xylia Annisa Abelia selaku ketua tim mengungkapkan bahwa timnya telah berhasil mendapatkan penghargaan medali setara perak pada poster di kelas PKM-PE dan membawa Unsri ke peringkat 25 besar. Dalam tim tersebut terdiri dari tiga orang, yaitu Xylia Annisa Abelia (Biologi 2017), Linda Wahyuni Putri (Biologi 2017) dan Ersa Yuniarti (Biologi 2018).

Xylia juga mengatakan bahwa ia beserta timnya juga mendapatkan reward dari universitas dan fakultas. “Kalau dari fakultas, saya dan tim mendapatkan persetaraan SKS (Satuan Kredit Semester) yang mengikuti dari program kampus merdeka. Jadi karena saya dan tim di bidang penelitian maka skripsi kami dianggap selesai dan tidak perlu melakukan penelitian lagi. Sedangkan dari universitas sendiri, kabarnya akan diberi uang pembinaan,” jelasnya.

Menanggapi prestasi tersebut, Hermansyah selaku Wakil Dekan III Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) mengungkapkan bahwa kemenangan yang diraih tersebut sangatlah membanggakan. “Kemenangan ini sungguh sangat membanggakan bukan hanya bagi tim pemenang tapi juga bagi FMIPA dan Unsri. PIMNAS ini merupakan kompetisi yang sangat bergengsi tingkat nasional,” ungkapnya.

Ia juga berharap bahwa kedepannya dengan diraihnya kemenangan ini akan menjadi penyemangat bagi mahasiswa FMIPA bahkan Unsri untuk berkarya di ajang PKM.

Penulis: (fey)

Editor: (rhs)

Facebook Comments

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!