BeritaNews

Terima 2000 Mahasiswa Baru, PMB SBMPTN Unsri Berjalan Lancar

INDRALAYA, GELORASRIWIJAYA.CO – Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) Universitas Sriwijaya (Unsri) berjalan lancar, Selasa (16/7). PMB SBMPTN ditetapkan menjadi dua hari: 5 fakultas hari Senin, 5 fakultas hari selasa. Pembagian ini ditetapkan oleh panitia berdasarkan kapasitas mahasiswa yang diterima perfakultas.

Ferdian, Koordinator Lapangan (Korlap) PMB mengatakan, “Pembagian PMB ini sendiri sudah diatur oleh pihak panitia yang ada di rektorat.”

Pernyataan Ferdian dibenarkan oleh Ikhfar, panitia pengatur jalannya PMB. Selain itu, ia mengungkapkan bahwa pembagian PMB menjadi dua hari ini dikarenakan jumlah mahasiswa yang diterima jalur SBMPTN kuotanya paling banyak, yakni sekitar 2000 mahasiswa. “Pembagian ini juga memudahkan kami untuk mengontrol setiap kegiatan mahasiswa disini,” ujarnya.

Ia pun menjelaskan jika pembagian ini diputuskan berdasarkan daya tampung perfakultas. Fakultas yang banyak menerima mahasiswa baru dipisah di hari yang berbeda.

Penulis: (fat)

Editor: (din)

Facebook Comments

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!