BeritaNews

Mahasiswa Rantau Rayakan Imlek

INDRALAYA, GELORASRIWIJAYA.COMemperingati pergantian Tahun Cina 2570, mahasiswa rantau  Tionghoa juga merayakan Imlek dengan berkumpul bersama kerabat terdekat untuk berdoa bersama, Selasa (5/2).

Salah satu mahasiswa rantau Tionghoa, Kelvin Wiranata jurusan Sistem Informatika Universitas Sriwijaya (Unsri) Kampus Indralaya mengatakan bahwa, “Saya tetap merayakan Imlek di sini, di tempat keluarga terdekat. Meskipun, ada perasaan sedih tidak dapat berkumpul bersama keluarga di rumah.”

Kelvin juga berharapan Imlek tahun ini meriah, damai dan sejahtera. Menurutnya, Imlek merupakan momen seperti lebaran, berkumpul bersama keluarga, berkunjung ke sesama Tionghoa lainnya dan menyambut tetangga yang bertamu.

Lain halnya dengan Marcel, mahasiswa jurusan Hubungan Internasional Unsri, ia rela pulang ke kampung halamannya di Bangka. Merayakan Imlek bersama keluarga terdekat meskipun jarak yang ditempuh cukup jauh.

“Di Indralaya sendiri belum ada perkumpulan Tionghoa. Meskipun begitu, mahasiswa Tionghoa tetap berpartisipsi dengan berkumpul bersama untuk merayakan Imlek,” tambahnya.

 

 

Penulis : (frz)

Editor : (nas)

 

 

 

 

Facebook Comments

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!